Kamis, 11 Maret 2010

Cisco Perkenalkan Sistem Internet Super Cepat CRS-3



Cetak Email
Rabu, 10 Maret 2010 23:56
New York, (Analisa)

Cisco Systems hari Selasa (9/3) meluncurkan penerus generasi baru internet supercepat, mengatakan ini akan "mengubah" Internet dengan kecepatan dan kapasitas sangat meningkat.

Pemimpin dalam perangkat jaringan mengatakan penerus baru itu "tiga kali lipat kapasitas pendahulunya," dan "memungkinkan seluruh koleksi cetakan Perpustakaan Kongres bisa didownload hanya dalam waktu satu detik."

Sistem ini juga akan memungkinkan "setiap pria, wanita dan anak di China untuk melakukan panggilan video, secara bersamaan dan setiap film yang dibuat akan mengalir dalam waktu kurang dari empat menit," kata Cisco.

Dengan 12 kali lipat kapasitas lalu lintas sistem pesaing terdekat, Cisco CRS-3 "dirancang untuk mengubah komunikasi broadband dan industri hiburan dengan mendorong  mempercepat pengiriman pengalaman baru bagi konsumen, peluang pendapatan baru bagi layanan provider, dan cara baru untuk berkolaborasi di tempat kerja," demikian kata perusahaan itu. (AFP/bdr)

Tidak ada komentar: